Kamis, 05 Juli 2012

nama yang aneh

symphony manager??
mungkin itu nama yang aneh di telinga teman-teman sekalian...
kata symphony pasti yang ada dibenak kalian adalah harmonisasi dari suatu seni,tepatnya seni musik...
kata manager adalah pemimpin...
jika dipikir-pikir emang nggak nyambung, aneh,,,

tauh kah kalian?
nama itu mengandung berjuta arti,, nama itu doa..
dan nama itu mencerminkan keperibadian indivindu...

seperti itu lah aku menamankan blog ini, seperti orangnya yang aneh tentunya blognya juga pasti aneh..  :D

seni adalah jiwa ku, yah walaupun tidak punya keturunan darah seninya..
aku suka musik, suka bermain biola (walaupun masih ngekkk ngokkk)...
dan aku adalah salah satu mahasiswa diperguruan tinggi negeri yang sedang mendalami ilmu manajemen...

mungkin itu lah latarbelakang dari nama blog aneh ini... hheee

setiap orang pasti menjadi manager.baik itu manager dalam ruang lingkup yang besar,maupun dalam ruang lingkup yang kecil seperti ayah dan ibu..
jangan salah ayah dan ibu adalah manager keluarga,mereka la yang mengatur pola kehidupan kita, yang membentuk kepribadian kita, mereka lah orang yang sangat berperan dibelakang kita... visi misi dan tujuan telah mereka rancang buat kita. bahkan perencanaan , pengendalian, pengoraganisasian dan pengambil keputusan itu adalah fungsi ayah dan ibu...

impian aku adalah menjadi seorang pemimpin dimana pun kelak saya berada..
inginnya  blog ini mewakili perjalanan ku dari nol sampai semua nya tercapai,blog ini yang akan menggambarkan kepribadian ku, perjuangan ku, jeripayah ku,, dan suka duka ku untuk menggapai cita-cita..
yah itu lah kenapa aku menamakan blog ini symphony manager..

kelak jika aku menjadi orang nomor satu di perusahaan, negara ku bahkan di dunia...
aku ingin orang-orang mengetahui bahwa pemimpin yang sekarang ada dihadapan mereka itu, mempunyai perjalanan yang begitu panjang, banyak lika liku,bahkan hambatan hambatan yang tajam yang aku hadapin setiap aku melangkah. karna aku bukanla berasal dari keluarga darah biru, maupun darah ungu.. hheee
aku berasal dari keluarga sederhana, uang yang kami punya tak  mampu membeli kedudukan, jabatan dan dunia, tetapi aku yakin semangat kami mampu menggegam dunia..

jika pun rencana tuhan berbeda dengan rencana ku, pastinya aku akan tetap menjadi manager,tetapi manager dalam ruang lingkup kecil. yah.... suatu saat nanti aku akan menjadi seorang ibu... blog ini akan ku perlihatkan buat anak-anak ku kelak, sebagai alat agar mereka tauh apa itu kerja keras, kesederhanaan dan agar mereka tetap rendah hati...

blog ini kemungkinan besar 75% akan menggambarkan symphony kehidupan ku,,, tetapi tidak dengan cinta,, cinta tidak akan aku publikasikan di blog ini.. hhee
harapan ku kalian bisa memetiknya, petik hal-hal yang positif dan buang yang negatif....
semoga setiap tulisan ku ini bermafaat buat kita semua....


Tidak ada komentar:

Posting Komentar